Skip to main content

Tak Sanggup Bayar Rumah Sakit, Ressa Herlambang Pilih Bohong ke Dokter Pura-pura Pulih


Ressa Herlambang beberapa waktu lalu sempat dilarikan ke rumah sakit hingga 2 hari tak sadarkan diri. Usut punya usut, penyanyi ini mengalami infeksi ginjal dan usus.

Meskipun kondisi fisiknya masih lemah tetapi Ressa Herlambang memilih bohong ke dokter dengan pura-pura pulih. Ini dilakukannya karena terkendala finansial untuk membayar biaya rumah sakit.

Melalui podcast bersama Melaney Ricardo, Ressa menyadari sakitnya kemarin hingga tak sanggup membayar biaya rumah sakit adalah suatu teguran. Ia baru merasakan bahwa pentingnya memiliki tabungan kesehatan.

"Ini sebuah, apa ya, salah satu lagi teguran buat Ressa. Ressa nerimanya, ternyata aku juga harus hal lain, kalau sehat ini anugerah yang harus diprioritasin dan mahal juga... Harusnya bisa spend buat beberapa bulan ke depan, mau nggak mau kan harus spend kemarin," kata Ressa Herlambang dikutip dari YouTube Melaney Ricardo, Minggu (15/10/2023).

Mantan kekasih Nia Ramadhani ini menuturkan tiga hari dirawat sudah menghabiskan biaya sekitar Rp14 juta. Khawatir tak bisa membayar, ia pun terpaksa membohongi dokter tentang kondisinya agar bisa segera pulang.

"14 juta sekian, hampir 15 juta pokoknya 3 hari," ucapnya.


"Kenapa lama recovery-nya nih, karena Ressa tuh masih lemas, masih mual. Tapi ditanya dokter 'Mual nggak?' 'Nggak', 'Sakit nggak?' 'Nggak'. Supaya keluar karena billingnya (jalan terus), kan," terang Ressa.

Pelantun lagu Menyesal ini mengaku menerima bantuan dari teman-teman untuk membayar biaya rumah sakit. Namun, kebaikan itu tak lantas membuatnya bergantung.

Ressa Herlambang kemudian membuat penawaran pekerjaan dengan beberapa event organizer agar bisa menghasilkan uang.

"Jadi akhirnya kemarin juga dibantu sama teman-teman, disumbang-sumbang sama temen-temen. Sampai Ressa, nggak percaya sih kak, aku sampai bikin penawaran ke EO-EO, Kak. Di hari aku mau keluar tuh, aku bikin penawaran ke EO-EO," tuturnya.

Sumber : Suara.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar