Pakai Filter TikTok, Wajah Aurel Hermansyah Dibilang Jadi Ivan Gunawan Versi Hijab
Paras Aurel Hermansyah baru-baru ini jadi sorotan usai mencoba salah satu filter di Tiktok. Pasalnya wajah istri Atta Halilintar itu disebut-sebut mirip desainer kondang Ivan Gunawan.
Melalui akun Tiktok pribadinya, aureliehermansyahatta, ia mulanya tampil
cantik mengenakan atasan biru dan hijab senada. Riasannya cukup mencolok
dengan alis tebal, blush on merona, dan lipstik yang memberikan efek bak
selesai difiller.
Tak banyak yang ditulis Aurel sebagai keterangan. Ia hanya menuliskan
kata-kata seolah menanyakan mengenai riasannya kala itu.
"Gimana gimana?" tulis Aurel sebagai keterangan.
@aureliehermansyahatta Gimana gimana?🤭😅
♬ bahaya tiara x arsy - Sadvibes🥀
Dalam unggahan tersebut, Aurel juga memperlihatkan wajah ibunya, Kris
Dayanti yang duduk di sebelahnya. Sama seperti Aurel Hermansyah, wajah
istri Raul Lemos ini terlihat berbeda. Lekukan di pipinya tampak lebih
menonjol.
Sontak saja unggahan Aurel Hermansyah ini mencuri perhatian netizen dan
menuai beragam komentar. Alih-alih memuji riasan Aurel Hermansyah,
warganet justru menyebut bila penampilan ibunda Ameena itu mirip dengan
Ivan Gunawan.
Sebagai informasi, kini wajah Ivan Gunawan tampak lebih cetar dengan sulam
alis, brewok tipis, dan bibir yang lebih tebal. Tentunya wajah ini mirip
dengan filter yang digunakan oleh Aurel Hermansyah. Hanya saja Ivan
Gunawan memiliki brewok serta kumis tipis yang menghiasi wajah.
"Aurel mirip Ivan Gunawan," celetuk seorang warganet.
"Kirain Ivan Gunawan pake hijab," timpal warganet lain.
"Kembar 3, Caren Delano, Ivan Guanwan dan Aurel Hermansyah," sahut
warganet yang berbeda.
Sumber : Suara.com
(*)