Antonio Dedola Bongkar Bukti Nikita Mirzani Diduga Paksa Lolly Live 3 Jam Jual Produk Skincare
Konflik Nikita Mirzani dengan bekas suaminya, Antonio Dedola, memasuki babak baru ketika sejumlah bukti percakapan diunggah di medsos yang isinya, Lolly diduga dipaksa ibunya siaran langsung untuk menjual produk skincare.
Antonio Dedola mengunggah sejumlah percakapan dengan Nikita Mirzani di Instagram Stories, Kamis (6/7/2023). Beberapa di antaranya menampilkan Nikita Mirzani meminta Lolly siaran langsung hingga 3 jam.
Berikut petikan percakapan Nikita Mirzani dan Antonio Dedola soal tugas Lolly yang kami lansir dari akun Instagram terverifikasi Antonio Dedola:
Nikita Mirzani: Yes my love (ya, sayang)
Antonio Dedola: Lolly is doing live now and after I take her with us to Senayan, oke. (Lolly lagi siaran langsung habis itu gue ajak dia ke Senayan, oke)
Nikita Mirzani: Oke (Oke)
Nikita Mirzani: 3 hours live (3 jam siaran langsung)
Tangkapan layar sejumlah percakapan antara Nikita Mirzani dan Antonio Dedola kami lampirkan. Salah satunya menampilkan agenda kerja Laura Meizani alias Lolly yakni harus bangun jam 6 pagi, lalu memulai siaran langsung jam 7 pagi selama 2,5 jam.
Bangun Jam 6 Pagi
Nikita Mirzani: Baby, Lolly not doin live (Sayang, Lolly enggak siaran langsung)
Nikita Mirzani: She have to wake up at 6, then she have to do live start for 7 until 9.30 (Dia harus bangun jam 6, kemudian dia harus melakukan siaran langsung mulai dari jam 7 hingga jam 9.30)
Menyertai unggahan ini, Antonio Dedola mengklaim bahwa Lolly bekerja menjual produk skincare hampir setiap hari. Per hari, ia bisa siaran langsung jual produk lebih dari sekali.
Pagi, Siang, Malam
“Ia (Lolly -red) diberi tahu berulang kali bahwa ia harus menjual produk untuk membiayai sekolahnya! Dan dia melakukannya pagi, siang, dan malam dan hampir atau bahkan setiap hari,” Antonio Dedola mengabarkan.
Mencermati bukti percakapan lain, Nikita Mirzani diduga komplain karena tak ada penjualan produk sama sekali. Ia menanyai Antonio Dedola sebagai “pengawas” apakah Lolly benar menggelar siaran langsung atau mangkir.
Kok Tak Ada Penjualan Sama Sekali?
“Baby, Lolly siaran langsung apa enggak? Kok enggak ada penjualan sama sekali?” tanya Nikita Mirzani dalam bahasa Inggris. “Dia siaran langsung sebelumnya ketika gue masuk ke kamarnya,” Antonio Dedola merespons.
Percakapan lain menampilkan perintah bahwa Lolly harus menggelar siaran langsung saat Nikita Mirzani tiba (diduga di rumah). Tak jelas apa respons Antonio Dedola kala itu.
“Baby talk with Lolly she have to live when I arrived (Sayang, billing ke Lolly bahwa dia harus siaran langsung pas gue sampai),” ungkap Nikita Mirzani, kami lihat pada Jumat (7/7/2023).
Saat artikel ini disusun, bintang film Comic 8 dan Nenek Gayung belum memberi klarifikasi resmi soal sejumlah bukti percakapan via WhatsApp yang diunggah Antonio Dedola di Instagram Stories.
Sumber : Liputan6.com
(*)