Aurel Hermansyah Dicurigai Hamil Anak Kedua, Foto Ini Dianggap Jadi Bukti Kuat
Aurel Hermansyah Dicurigai Hamil Anak Kedua, Foto Ini Dianggap Jadi Bukti Kuat.
Artis Aurel Hermansyah ramai dikabarkan sedang hamil anak kedua. Hal itu terjadi bukan tanpa alasan.
Dalam potongan video yang diposting @lambe__danu pada Minggu (9/4/2023), perut istri Atta Halilintar itu tampak lebih buncit.
Saat berada di dalam mobil juga, Aurel Hermansyah terlihat terus memegang perutnya.
"Hamil lagi?" tulis @lambe__danu sebagai caption.
Tidak menunggu lama, para netizen pun langsung beramai-ramai memberikan komentarnya. Kebanyakan dari mereka pun sudah curiga kalau Aurel Hermansyah tengah hamil lagi.
"Nah kan pas lagi umrah juga lihat aura Aurel beda banget, kaya bumil. Kelihatan kok dari muka sama badannya kayak lagi hamil lagi. Alhamdulillah kalau hamil lagi. Semoga aku juga hamil di bulan ini amin," kata @lis***.
"Pantesaan Aurel kalo manggil Ameena selalu pake kata Kakak Ameena," timpal @sep***.
"Emang Aurelnya kan pengen banyak anak, pngen punya anak kembar juga," sambung @wiw***.
"Tapi di situ kelihatan banget baby bump-nya sudah gede," tambah @izm***.
Seperti diketahui, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menikah pada 3 April 2021. Dari pernikahan tersebut, mereka sudah dikaruniai satu anak bernama Ameena Hanna Nur Atta.
Sumber : Matamata.com
(*)