Skip to main content

Lama Dirahasiakan, Priyanka Chopra Akhirnya Pamer Wajah Sang Anak: Mirip Ibu Kandungya?


Lama Dirahasiakan, Priyanka Chopra Akhirnya Pamer Wajah Sang Anak: Mirip Ibu Kandungya?

Pada bulan Januari 2022 lalu, aktris Bollywood Priyanka Chopra dan Nick Jonas mengumumkan kelahiran anak pertama mereka.

Akan tetapi, Priyanka Chopra tidak melahirkan anak sendiri melainkan lahir lewat proses sorogasi alias ibu pengganti.

Usai satu tahun lamanya dirahasiakan, wajah anak pertama Priyanka Chopra dan Nick Jonas akhirnya dipamerkan secara perdana.

Lewat akun Instagram-nya, Priyanka Chopra membagikan potret dirinya tengah memomong anak pertama yang bernama Malti Marie.

"Days like this (hari-hari menyenangkan seperti ini)," tulisnya, ditilik dari akun Instagram @priyankachopra pada Minggu (19/2/2023).

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

"Lucu banget," tulis seorang netizen. "Dia cantik sekali," ujar netizen lain. "Mirip ibu kandungnya ya?" ucap netizen yang lainnya.

Untuk informasi tambahan, Priyanka Chopra tidak bisa melahirkan sendiri karena mengalami kendala pada kesehatannya.

"Saya mengalami komplikasi medis," ujar istri Nick Jonas tersebut.

Kendati memiliki anak lewat proses sorogasi, Priyanka Chopra mengaku bahagia.

"Kami sangat senang mengumumkan kelahiran anak kami melalui metode surogasi. Kami dengan hormat meminta privasi di tengah momen spesial ini dan kami akan lebih fokus untuk keluarga," ucapnya.

Sumber : Matamata.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar