Skip to main content

Main di Film 'BALADA SI ROY', Abidzar Jadikan Almarhum Uje Sebagai Referensi


Anak almarhum dai kondang Ustaz Jefri Al-Buchori (Uje), Abidzar Al Ghifari kembali menunjukan kepiawaiannya dalam berakting. Kali ini ia bermain dalam film BALADA SI ROY garapan sutradara Fajar Nugros.

Dalam menjalani perannya sebagai Roy, Abidzar mengaku banyak mencari referensi dari karakter ayahnya yang kisahnya diangkat dalam film HIJRAH CINTA.

"Jadi, tahun 2014 itu ada film, judulnya HIJRAH CINTA. Itu film tentang perjalanan bokap gue dari zaman dia bandel sampai almarhum meninggal.

Itu jadi referensi gue banget," kata Abidzar ditemui di XXI Epicentrum Jakarta, Kamis (15/12/2022).

1. Banyak Kesamaan


Menurut Abidzar, karakter Roy yang dibintanginya dalam film BALADA SI ROY memiliki banyak kesamaan dengan karakter ayahnya saat masih remaja. Kebetulan film yang dibintanginya menceritakan masa SMA dengan latar tahun 1980-an.

"Karena memang itu latarnya mulai dari tahun 80-an, di mana bokap lagi gaul gaulnya, bokap lagi bandel bandelnya.Itu menjadi referensi gue karena karakter Roy enggak beda jauh sama karakternya bokap, sama sama petualang. Bokap juga petualang," tutur Abidzar.

BALADA SI ROY merupakan film yang diangkat dari novel karya Gol A Gong dengan judul sama. Film ini disutradarai Fajar Nugros dengan dibintanginya pemain muda berbakat seperti Abidzar Al Ghifari, Bio One, Febby Rastanty, dan banyak lagi.

Sumber : Kapanlagi.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar