Kabar Bahagia! Gracia Indri Melahirkan Anak Pertama di Belanda
Pasangan Gracia Indri dan Jeffrey membagikan kabar bahagia dari Belanda. Gracia Indri melahirkan anak pertamanya.
Gracia Indri membagikan potret bahagianya bersama anak dan suami. Gracia
membagikan momen saat memeluk buah hatinya yang baru dilahirkan.
Anak pertamanya berjenis kelamin perempuan.
"Welcome to our world baby "NOVA LYNN SLIJPEN"," tulis Gracia Indri dalam
unggahannya, Rabu (23/11/2022).
"Even more beautiful than in our dreams. Soooo much love for you,"
ungkapnya mencerminkan penuh rasa bahagia.
Dalam slide-slide berikutnya, terlihat Jeffrey menggendong sang buah hati.
Kabar lahirnya putri pertama Gracia Indri mendapat sambutan hangat dari
teman-teman di Indonesia.
"astagaaaaa gemes amaat!!! selamat sayangkuuu!! sehat selaluuu kaliaaan.
nanti embun langit bulan main yaaa," ucap Dian Ayu Lestari.
"HUAAAAAAAAAAAAA PUJI TUHAN HALELUYA!!!! Cantik bangettttt congratulation
kaka syg," tulis Felicya Angelista.
"jiiiiiii congrats yaaaa.. semoga menjadi anak yg sehat,pintar, dan
membanggakan keluarga," ucap Aryani Fitria.
"Selamat yaaaa Sayangkuuuuuu.. Semoga bahagia selalu keluarga kecilmu
ini," ucap Feni Rose.
Tidak ketinggalan, adik Gracia Indri, Gisela Cindy di Kanada, juga
mengungkapkan rasa bahagianya menyambut kelahiran sang keponakan. Gisela
Cindy mengirimkan bunga dan tidak sabar untuk bertemu kakak dan keponakan
barunya tahun depan.
"AYYYYYYYYYYYYYYYYYYY SEE YOU NEXT YEAR KALIANNN," ungkap Gisela Cindy.
Gracia Indri dan dan Jeffrey menikah di Belanda pada November 2021. Gracia
Indri juga memilih untuk menetap di Belanda usai menikah.
Kehadiran sang putri menambah kebahagiaan Gracia Indri dan Jeffrey dalam
usia satu tahun pernikahan mereka.
Sumber : detik.com
(*)