Dikirimi Bunga, Amanda Manopo Malu, Sosok Pemain Sinetron Ikatan Cinta Ini Tutupi Nama Pengirimnya
Percintaan Amanda Manopo, pemain sinetron Ikatan Cinta terus jadi sorotan.
Belum lama ini percintaan Amanda Manopo ramai jadi pembicaraan netizen di medsos.
Betapa tidak, Amanda Manopo tiba-tiba saja pamer dapat kiriman bunga dari seseorang.
Menariknya, Amanda Manopo terang-terangan sengaja menutupi nama pengirim bunga untuknya itu.
Dilansir dari akun Instagram @amandamanopo, Minggu (27/11/2022), Amanda Manopo baru saja mendapat kiriman bunga.
Lebih tepatnya, sebuket bunga baby breath dan anggrek.
Amanda Manopo tak menulis caption apa-apa pada postingannya itu.
Namun pada kartu ucapan yang tersemat pada buket bunga, sang pengirim memanggil Amanda Manopo dengan sebutan 'Sayang'.
'I love you always, Nok (emoji cinta)," tulis sang pengirim pada kartu ucapan.
Sontak buket bunga untuk Amanda Manopo ini ramai jadi perbincangan netizen.
Bukan tanpa sebab, sejak putus dari Billy Syahputra, Amanda Manopo tak terlalu terbuka perihal asmaranya.
Terbaru, Amanda Manopo diisukan terlibat hubungan dekat dengan lawan mainnya, Arya Saloka.
Diduga, isu ini merebak lantaran potret kedekatan Amanda Manopo dengan Arya Saloka di lokasi syuting tersebar di medsos.
Namun hingga detik ini, isu tersebut tak juga terbukti.
Kini, setelah sekian lama, percintaan Amanda Manopo kembali jadi sorotan netizen.
Mengutip postingan akun fanbase @amandamanopouodatesz, Minggu (27/11/2022) banyak fans yang penasaran dengan sosok pengirim bunga tersebut.
Kendati penasaran, netizen berharap kiriman bunga tersebut membuat Amanda Manopo bahagia.
"Bahagia selalu neng bunga dari siapa nih sesuai dengan org nya Manda..ya," kata akun @nin*****.
"Siapa ya? Pas buat MoodBosternya, biar terus ceria, semangat shootingnya." tulis akun @nooni******.
"Congrats manda.. Jika emang bunga ini dari pacar nya dan mau siapapun itu pacar nya, semoga manda masih bisa tetap professional @amandamanopo," komentar akun @stor******.
Sumber : grid.id
(*)