Skip to main content

Nino Adu Jotos dengan Sal, Reyna Menangis Histeris Ketakutan


Kehadiran Sal Pradipa membawa warna baru di Pondok Pelita.

Kedatangan Sal Pradipa di Pondok Pelita rupanya cukup membuat iri Mirna yang selalu menemani Reyna.

Tapi, setelah Sal Pradipa tiba di Pondok Pelita, tampaknya Reyna lebih dekat sepupu Aldebaran tersebut.

Mirna pun sedih, ketika melihat keceriaan yang keluar dari wajah Reyna saat bersama Sal Pradipa.

Mirna pun mengadu kepada Andin dan Mama Rosa, ia mengaku cemburu melihat Reyna begitu akrab dengan Sal.

Andin dan Mama Rosa kemudian mencoba berbicara kepada Mirna soal kedekatan Reyna dengan Sal.

Bahkan, Reyna seolah melupakan rasa trauma yang dialaminya setelah dirayu oleh Sal.

Mirna pun merasa bahagia, akan tetapi ia juga iri dengan kedekatan Sal dan Reyna tersebut.

Kendati demikian, Mirna mencoba mengerti dengan sikap Reyna yang saat ini masih mengalami trauma berat akibat Ricky.

Kemungkinan akan terjadi selisih paham antara Nino dan Sal, ketika Reyna dibawa ke tempat mengadopsi kucing.

Memang, kemunculan Sal cukup unik dengan menolong Reyna menurunkan kucing dari atas pohon.

Saat itu, Reyna sedang mencoba memanggil seekor kucing yang nongkrong di atas pohon di taman.

Kemudian Sal muncul mencoba menolong Reyna untuk membawa kucing tersebut.

Meski Sal takut terhadap kucing, ia berusaha memberanikan diri untuk membawanya demi Reyna.

Semula, Reyna bertemu dengan dokter psikologi anak, sedikit demi sedikit akhirnya putri Andin itu mau berbicara dengan orang lain.

Termasuk dengan Sal, yang merupakan orang pertama kali dilihat oleh Reyna.

Selanjutnya, Sal pun bisa akrab dengan Reyna lantaran diimingi-imingi untuk mencari kucing berdua.

Akhirnya Reyna pun mau diajak oleh Sal untuk mencari kucing ke tempat adopsi hewan.

Sementara itu, Nino mencemaskan kondisi Reyna yang ia ketahui mengalami trauma berat gegara ulah Ricky.

Kemungkinan di perjalanan ke kantor. Tak sengaja Nino melihat Reyna bersama dengan Sal.

Nino kemudian turun dari mobilnya mendekati Reyna. Maksud Nino untuk mengajak putrinya pulang.

Nino kemudian salah paham kepada Sal. Ia menganggap keponakan Mama Rosa sudah menculik Reyna dari Pondok Pelita.

Apalagi, sebelumnya Nino sangat ingin mengetahui bagaimana kondisi Reyna, lantaran Andin tak memberi kabar.

Nino pun terlibat pertengkaran dengan Sal. Reyna yang melihat peristiwa tersebut langsung teriak histeris menangis.

Namun, Nino heran Reyna tidak mau pergi bersamanya, dan memilih untuk pergi bersama Sal.

Lantas bagaimana kisah selanjutnya, saksikan sinetron Ikatan Cinta malam ini di RCTI pukul 20.00 WIB.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar