Tanggapan Teuku Ryan Tahu Ria Ricis Isi Soundtrack Film Bus Om Bebek
YouTuber Ria Ricis didapuk sebagai pengisi soundtrack film Bus Om Bebek.
Mendapat kesempatan langka itu, Ricis mengaku bahagia walau ini bukan
kali pertama baginya.
“Sudah berapa kali ya (isi soundtrack) lupa. Tapi, ini lagu anak-anak
pertama kali alhamdulillah proyekan pertama. Ini sebenarnya sudah dua
tahun lalu cuma alhamdulillah,” kata Ria Ricis di kawasan Jakarta Selatan
belum lama ini.
Dalam kesempatan itu, Ria Ricis tampak ditemani oleh suaminya Teuku
Ryan.
Teuku Ryan pun memberi tanggapan soal penampilan Ria Ricis saat mengisi
soundtrack film tersebut.
“Ini syuting 2019 ya, lebih cantikan sekarang ya. Alhamdulillah senang
ya,” tutur Teuku Ryan.
Sementara itu, Ria Ricis mengaku bahagia lantaran mendapat dukungan
langsung dari Teuku Ryan.
“Alhamdulillah dikasih support sama suami. Ricis ada project apa selalu
dikasih dukungan,“ tutur Ria Ricis.
Diketahui, film Bus Om Bebek berkisah tentang Om Bebek yang dimainkan
oleh Aziz Gagap, yang ingin pensiun dari pekerjaannya sebagai sopir bus
sekolah.
Sampai akhirnya Om Bebek bersama keneknya yang bernama Paman Gembul
dibajak oleh seorang penculik saat perjalanan ingin mengantarkan
anak-anak ke sekolah.
Film Bus Om Bebek akan tayang pada 6 Januari 2022 mendatang.
(*)