Mbah Minto Meninggal, Ini Beberapa Cuplikan Karyanya yang Berhasil Hibur Netizen
Video-videonya viral dan menghibur netizen.
Mbah Minto meninggal dunia pada 22 Desember 2021 pukul 21.15 WIB. Hal
tersebut dikabarkan oleh Ucup Klaten di laman Instagram pribadinya.
"Sugeng tindak Simbok. Terima kasih untuk semua kebaikan dan
ketulusanmu, karya-karyamu akan selalu kami kenang."
Sosok yang bernama lengkap Minto Suwito Siyam telah berhasil menghibur
netizen yang menontonnya. Untuk mengenang almarhumah Mbah Minto, ini ada
beberapa cuplikan videonya yang diunggah oleh laman IG Ucup Klaten.
Di video ini, Kementerian Agama mendatangi Mbah Minto. Mereka membahas
mengenai ditundanya keberangkatan Haji karena pandemi. Meski demikian
pembawaannya santai dan lucu banget!
Kalau di video ini, Mbah Minto lagi ngendorse obat sakit perut, sekaligus jadi dokter cinta, nih~
Mbah Minto lagi-lagi kedatangan dari pihak Kementerian Agama. Di video ini membahas mengenai kekhawatiran masyarakat terhadap lanjut usia yang hendak berangkat.
Karya-larya Mbah Minto nampaknya banyak sekali yang mengedukasi. Bahkan di video kali ini, Mbah Minto membicarakan mengenai stunting, yaitu tentang kondisi gagal pertumbuhan pada anak.
Tak hanya mengenai edukasi, Mbah Minto kayaknya juga pernah galau nih. Di video ini, Mbah Minto ketemu mantannya dulu ceritanya.
Kini, Mbah Minto tinggal kenangan. Namun karya-karyanya akan abadi.
Semoga ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi-Nya.
(*)