Tak Lagi Panggil Mulan Jameela 'Tante', Sebutan Baru Dul Jaelani Bikin Tissa Biani Kaget: Kok?
Dul Jaelani selama ini biasa memanggil Mulan Jameela sang ibu sambung dengan sebutan tante.
Kini Dul Jaelani punya sebutan baru ke Mulan Jameela hingga membuat Tissa
Biani sang kekasih kaget.
Hal ini diketahui saat Dul Jaelani tampil bersama sang kekasih dan Ahmad
Dhani serta Mulan Jameela.
Momen duet Dul Jaelani dengan Tissa Biani serta Ahmad Dhani dan Mulan
Jameela menuai sorotan.
Duet tersebut terjadi di acara penghargaan Anugerah Musik Indonesia atau
AMI Award 2021.
Dalam acara tersebut, kedua pasangan tersebut melantunkan dua buah lagu
yang berjudul 'Cinta Kan Membawamu' dan 'Kangen'.
Mulan Jameela dan Tissa Biani didapuk sebagai vokalis, sementara
Ahmad Dhani dan Dul Jaelani sebagai pianist.
Tissa Biani pun sempat memposting fotonya bersama Dul Jaelani,
Ahmad Dhani, dan Mulan Jameela di akun Instgaram pribadinya.
Foto yang diunggah Tissa Biani pun menuai komentar cukup
banyak.
Netizen menyebut kalau Tissa Biani dan Dul Jaelani ini seperti
kembarannya Ahmad Dhani dan Mulan Jameela.
"Dul mirip papanya dan Tissa mirip mbak Mulan," tulis akun
linawati_muck***
"Tissa nih mirip sama mba Mulan," tulis akun indysepta***.
"Bagai pinang d belah 4," tulis akun rizkyroma***.
Di belakang panggung, Dul Jaelani pun memperlihatkan hubungannya
dengan Mulan Jameela.
Putra bungsu Maia Estianty ini mengaku sempat gladi resik dengan
Tissa Biani, Mulan Jameela, dan Ahmad Dhani sebelum tampil.
Setelah itu, Dul Jaelani menyebut Mulan Jameela dengan panggilan
mami.
"Alhamdulillah GR-nya sudah selesai. Aku rasa ini akan menjadi
kolaborasi yang unik."
"Karena ini pertama kalinya, aku featuring ayah, Tissa dan mami
Mulan," ungkap Dul Jaelani, dilansir dari tayangan di kanal YouTube
VIDEO LEGEND.
Mendengar Dul Jaelani akhirnya menyebut Mulan Jameela dengan
sebutan mami, Tissa Biani sempat kaget.
"Hah?" timpal Tissa Biani kaget.
Pasalnya, selama ini Dul Jaelani selalu menyebut Mulan Jameela
dengan panggilan tante, namun di hari itu beda.
Setelah itu, gadis berusia 19 tahun ini pun sempat menertawakan Dul
Jaelani.
"Kenapa tertawa?" tanya Dul Jaelani.
"Enggak. Tapi kok mami Mulan?" tanya Tissa Biani.
Ditanya seperti itu, Dul Jaelani memberikan jawaban bijaknya.
Menurut Dul Jaelani, jika kepada suami baru Maia Estianty ia
menyebut daddy, maka kepada Mulan Jameela pun harusnya diperlakukan
serupa.
"Enggak apa-apa, kan mami Mulan. Ada daddy Irwan, ada mami Mulan,"
ujar Dul Jaelani.
Dijelaskan seperti itu, Tissa Biani hanya mengangguk-angguk kepala
tanda mengerti.
Dul Jaelani pun mengucap syukur lantaran ia dan kekasih bisa
berduet dengan kedua orang tuanya, Ahmad Dhani dan Mulan Jameela,
yang disebutnya senior.
"Kreatifnya all out the box, bisa kolaborasikan kita dengan senior
kita."
"Yang pasti skill-nya kita jauh di bawahnya," ucapnya.
"Soal hasil biar Allah yang nentuin," pungkas Dul Jaelani.
Sebelumnya, Tissa Biani sempat berseloroh acara pernikahannya dengan
Dul Jaelani nanti akan digelar secara sederhana.
"Kalau aku sih maunya nikahnya yang sederhana aja," kata Tissa Biani,
Sabtu (13/11/2021).
Begitupun Dul Jaelani yang menegaskan acara pernikahan tidak terlalu
penting baginya.
Sebab apapun konsep yang akan dipakai tidak menjadi patokan
kebahagiaan rumah tangganya kelak pasca menikah.
Ia tak mau nantinya acara pernikahan menjadi beban hidup keduanya
karena terlalu mengeluarkan banyak biaya.
"Kalau kita sih sukanya yang sederhana aja, ya pakai adat
Jawa."
"Yang penting kehidupan setelah nikahnya."
"Daripada kita pusing mikirin resepsi setelah itu duitnya abis, yang
penting kan sah ke KUA," ungkap Dul Jaelani.
Namun kapan tanggal pastinya pernikahan Dul Jaelani dan Tissa Biani,
belum dibeberkan.
"Dikit-dikit ya, kalau gue dapat rezeki pasti ada beberapa persen
buat tabungan ada lah," tutup adik kandung Al Ghazali ini.
(*)