Malangnya Nasib Sule Sepi Job hingga Rela Jual Tanah ke Raffi Ahmad Gegara Butuh Uang: Tolonginlah
Komedian Sule mendadak menawarkan tanah miliknya pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Rela jual tanah pada orang tua Rafathar, rupanya Sule mengaku butuh uang
gegara pekerjaannya mulai berkurang saat ini.
Bahkan Sule rela melepas asetnya pada Raffi Ahmad bernilai hingga Rp 4,5
miliar.
Sontak saja Raffi Ahmad tertarik dengan tanah seluas 1,7 hektar itu dan
ingin dijadikan lapanga bola.
Momen ini terlihat saat sahabat Sulem Andre Taulany live di
Instagram.
Awalnya Andre Taulany menawarkan sejumlah motor mewahnya untuk
dijual.
Rupanya saat itu ada juga Sule yang kemudian diajaknya tampil.
Tak lama kemudian, Andre Taulany dan Sule tersebut mengundang Raffi Ahmad
dan Nagita Slavina untuk bergabung.
Setelah sempat mengalami kesulitan, akhirnya Sule dan Andre Taulany bisa
berbincang akrab dengan pasangan yang dijuluki Sultan Andara
tersebut.
"Nah, ini baru ada suaranya nih," ungkap Andre Taulany dikutip dari kanal
YouTube Ara Kusuma, Kamis (20/5/2021).
"Di mana nih? Maaf lahir batin ya," ujar Raffi Ahmad.
"Maaf lahir batin," ucap Andre Taulany.
"Minal aidzin wal faidzin, kalian berdua, kita juga berdua," timpal
Sule.
"Maaf lahir batin Kang Sule, Pak Andre," seru Nagita.
"Iya, Bu Gigi," jawab Sule.
Andre Taulany kemudian bertanya mengenai keberadaan Raffi dan Nagita
yang ternyata sedang berlibur di Bali.
Raffi Ahmad pun menanyakan dagangan yang tadinya ditawarkan Andre.
"Lagi di mana?," tanya Andre.
"Lagi jual apa sih?, aku di Bali," beber Raffi Ahmad.
"Motor," kata Andre Taulany.
Tiba-tiba, Sule menyahut dan mengatakan dirinya sedang menjual aset
berupa tanah di wilayah Bogor, Jawa Barat.
Sule mengaku pekerjaannya berkurang hingga terpaksa mencari tambahan
pendapatan.
"Saya mau jual tanah Pak Raffi," potong Sule.
"Program sudah berkurang nih," keluhnya.
Raffi dan Andre langsung terkekeh mendengar perkataan rekannya tersebut.
Pemilik klub bola RANS Cilegon tersebut justru memiliki ide untuk
membuat tanah milik Sule menjadi lapangan sepak bola.
"Mau jual tanah di Bogor," kata Sule.
"Apaan tanah lu gede kan?," balas Raffi.
"Tujuh belas ribu, yuk saya keluarin Rp 4,5 M," sebut Sule.
"1,7 hektar, jadi lapangan bolalah," cetus Raffi.
"Iya atuh, buat klub bola di Bogor," sahut Sule.
"Pak Raffi, tolonginlah," rengeknya.
Sule Tertekan Hadapi Tuntutan di Rumah
Sule mengaku tertekan bila dituntut untuk terus lucu saat di rumah.
Meski sebagai pelawak, bukan berarti suami Nathalie Holscher itu harus
lucu setiap saat di hadapan anak dan istrinya.
Hal itu dikeluhkan Sule kepada istri komedian Denny Cagur, Santi
Widihastuti.
Semula, Santi sempat mengeluh bahwa suaminya tak pernah melucu saat di
rumah.
Bahkan, Denny Cagur terkesan cuek dan sibuk dengan urusannya sendiri tak
seseru yang ditunjukkan di layar kaca.
Hal itu rupanya sama dengan apa yang terjadi kepada Sule.
Meski dipanggung terlihat lucu dan menyenangkan, kenyataan saat di rumah
ternyata bisa sama sekali berbeda.
"Hampir sama Teh, saya juga begitu. Ya sesekali lah. Ada momennya," kata
Sule dikutip TribunWow.com, Rabu (19/5/2021).
Sule menegaskan, sikap cuek atau sibuk sendiri saat di rumah tak lain
semata-mata karena ia mungkin sedang mencari inspirasi.
Hal itu merupakan tuntukan pekerjaannya sebagai seniman.
"Sama, pegang HP itu tuh kita cari informasi, pasti Kang Denny juga cari
bahwan lawakan, materi dan lain-lain," jelas Sule.
Tak sampai di situ, Sule mengaku juga menjadi tertekan akan tuntutan
agar bisa selalu lucu saat di rumah.
Ia merasa tuntutan tersebut sangatlah dilematis.
"Di sisi lain kita juga tertekan sebetulnya," ujar Sule.
"Di sisi lain kita cari inspirasi buat kerja, uangnya juga buat anak
istri."
"Di sisi lain istri juga pengin dihibur," sambungnya.
Mendengar hal tersebut, Santi mencoba memberikan pandangan lain.
Santi menyampaikan bahwa kebutuhan istri tak terbatas hanya soal materi
semata.
Melainkan kebutuhan secara emosional.
"Ya kan kebutuhan istri bukan cuma materi Kang, tapi juga kasih sayang,"
kata Santi.
"Tapi kan ada (lawakan) sesekali, kalau misalkan lempeng banget, baru
(melawak)," ujar Sule.
(*)