Skip to main content

Terlanjur Dirikan Resto di Rumah Rp 32 M, Muzdalifah Dikritik: Hadeuh, Sikap Karyawan Disoroti


Muzdalifah mendapat kritikan dari para YouTuber dengan konten yang banyak membahas soal makanan.

Setelah mendirikan sebuah restoran di halaman depan rumahnya yang diberi nama Teras Muzda, Muzdalifah mendapat perhatian.

Awalnya sempat dikira tak laku, kini Muzdalifah malah sering kebanjiran pengunjung.

Tetapi, di tengah-tengah kegiatannya mengumpulkan pundi-pundi uang dari hal tersebut, Muzdalifah dikritik.


Ternyata kini Muzdalifah harus berjuang lebih keras lagi untuk memperbaiki kualitas restorannya.

Beberapa YouTuber pun kini viral ketika diminta mereview restoran bernama Teras Muzda tersebut.

Muzdalifah sempat begitu dibicarakan ketika ketahuan tak sukses menjual rumahnya yang bernilai fantastis itu.

Wanita istri Fadel Islami awalnya kebingungan mengenai cara menjual rumah megahnya itu.

Ingin pindah, Muzdalifah belum menemukan rumah terbarunya.

Alhasil, Muzdalifah berusaha memutar otak agar bisa tetap bertahan.

Ternyata usaha Muzdalifah itu memang membuahkan hasil.

Dalam beberapa kesempatan viral akhirnya Muzdalifah pun kini menjadi hits.

YouTuber dengan konten makanan pun mulai mendatangi restoran Muzdalifah untuk benar-benar merasakan masakan sang istri Fadel Islami.

Berawal dalam video Anak Kuliner yang tayang pada 25 November 2020, Felix me-review makanan yang ada di Teras Muzda tersebut.

Dirinya memesan soto, ayam geprek, dan bebek kremes.

Untuk menu soto 1 mangkok harganya Rp30 ribu.

Sementara ayam geprek seharga Rp22 ribu dan bebek kremes Rp35 ribu.

Felix menulis judul videonya berjudul 'BEBEK KREMES TAPI GA ADA KREMES NYA... HADEUHH...'

youtube image

Ketika makanan datang, ayam gepreknya tidak digeprek dengan sambal.

Namun hanya terlihat seperti ayam goreng tepung biasa dan sambal di sampingnya.

Sementara untuk menu bebek kremes tidak ada kremesnya.

Ketika bertanya ke karyawan mengenai kremesnya, karyawan menjawab 'belum digoreng'.

Namun, makanan yang disajikan di restoran Muzdalifah menurutnya cukup enak.

Sementara food vlogger lain rata-rata juga memuji makanan di restoran tersebut yang tidak mengecewakan.

Meskipun harganya sedikit lebih mahal dibanding yang ada di pinggir jalan.

Lantas, bagaimana kondisi restoran Muzdalifah tersebut kini?

Di akun Instagram Teras Muzda, di-posting foto-foto baru berupa makanan.

Tampaknya restoran Muzdalifah ini memiliki menu baru.


Selain itu, tampak makanan seperti ayam geprek sudah digeprek dan diberi keju mozzarella.

Sementara bebek gorengnya juga ada rempahnya.

Pada awal tahun 2021, restoran tersebut semakin ramai.

Restoran bernama Teras Muzda itu didatangi oleh klub motor besar alias moge.

Mereka tampak menikmati hidangan yang ada di warung itu.

Dari posting-an tersebut, diketahui mereka adalah Sunmori MBI (Motor Besar Indonesia).

Hingga kini, restoran Muzdalifah di rumah Rp32 M masih terus didatangi pembeli.

Sementara itu beberapa waktu lalu terlihat memang perbedaan Muzdalifah kini setelah resmi mendirikan restoran kafe di depan teras rumah mewahnya itu.

Meski demikian, pada awal dibuka warung tersebut ramai dikunjungi pelanggan.

Tampaknya banyak orang penasaran dengan masakan yang disajikan di warung tersebut.

Tentunya, mereka juga penasaran dengan rumah mewah Muzda yang kerap muncul di layar kaca itu.


Tak disangka kini usaha milik Muzdalifah itu melejit.

Ada beberapa spot hingga interior mewah yang menjadi daya tarik kafe sekaligus warung milik sang pengusaha.

Berikut dirangkum TribunJatim.com dari Banjarmasin Post.

1. Spot mewah di Warung Muzdalifah


2. Penampakan kemewahan di Warung Muzdalifah


3. Interior Mewah


4. Makanan Makin Bervariasi

Dilihat dari akun Instagram @terasmuzda, warung ini menyajikan menu makanan khas Indonesia.

Ada soto, nasi goreng dan nasi ayam geprek dan kudapan serta minuman beragam.

Menu-menu tersebut dibandrol dengan harga sangat terjangkau yakni dari harga 5 Ribu sampai 22 Ribu.

Teras Muda juga berjualan makanan catering milik Muzdalifah seperti semur daging, sate ayam, nasi uduk, rawon juga ada nasi ayam teriyaki.

Lantas bagaimana kondisi warung itu setelah dua bulan buka?

Mengutip akun instagram @terasmuzda, warung itu masih buka.

Dalam akun itu juga masih sering mempromosikan menu makanan.


5. Dikunjungi Komunitas Besar

Selain itu, ada juga video keadaan warung itu kini.

Hal ini terlihat di postingan pada awal Januari 2021.

Terlihat sebuah video warung mereka ramai dikunjungi klub motor besar alias moge.

Mereka menikmati hidangan yang ada di warung itu.

Dari postingan itu, mereka adalah Sunmori Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI).


Muzdalifah memang sempat membantah dirinya mengalami bangkrut yang diakibatkan oleh bisnisnya yang menurun selama pandemi.

Muzdalifah berniat menjual rumah mewah sejak tahun 2017 silam.

Kala itu, mantan istri Nassar Sungkar ini mengatakan, masalah jual beli rumah mewahnya dengan harga fantastis adalah urusan pribadinya.

Pasca ia menjual rumah, banyak orang menduga Muzdalifah saat ini mengalami kebangrutan.

Bahkan rumor kebangrutan ini disangkut pautkan tak lama usai menikah dengan Fadel.


Dengan tegas, mantan istri Nassar ini membantah keras.

Di tahun 2019 lalu, ia mengungkap alasan menjual rumahnya.

Muzdalifah menyebut hasil penjualan itu nantinya akan ia bagikan pada kelima anaknya.

Ia sudah berpikir panjang mengenai pembagian warisan untuk anak-anaknya yang terbilang masih kecil.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar